Resep Smoothies Sawi Gampang dan Sehat

Resep Masakan Gampang dan Sehat


Pernahkah Anda minum minuman bersoda. Tahukah Anda bahwa hal tersebut sangat tidak dianjurkan sekalipun memang ada manfaatnya tapi lebih banyak mana manfaat antara minuman bersoda dengan smoothies??. Smoothies adalah minuman yang sejenis dengan jus namun yang menjadi perbedaannya adalah tingkat keenceran dari smoothies yang jauh lebih lembut dari jus. Bahan untuk smoothies pun bisa bervariasi bisa dari buah-buahan atau sayuran. Tergantung dari selera kita masing-masing.

Manfaat Sawi Untuk Menyehatkan Rambut dan Kulit


Salah satu bahan yang bisa digunakan untuk membuat smoothies adalah sayur sawi. Alasan kenapa kami merekomendasikan hal tersebut adalah karena di dalam satu cangkir sawi rebus terdapat kandungan vitamin c yang tinggi dan tidak hanya vitamin C,di dalam sawi tersebut juga terdapat kandungan zat besi yang tinggi yang hampir setara dengan bayam yaitu sekitar 12%. Kandungan zat besi yang cukup tinggi itu mampu mencegah kebotakan pada rambut yang disebabkan oleh kekurangan zat besi. Maka sangat baik apabila mengkonsumsi sawi dengan jumlah yang tepat dengan rutin.

Sayur sawi memiliki kandungan vitamin C berlimpah dan sangat bermanfaat untuk sistem imun tubuh sehingga dengan rutin mengkonsumsinya dengan jumlah dan takaran yang tepat anda akan terhindar dari sakit akibat virus, bakteri maupun kuman. Selain itu sawi juga memiliki khasiat lain yaitu mampu meminimalkan resiko terkena penyakit diabetes tipe dua.

Minuman Sehat Smoothies Sawi

resep smoothies sawi

Sebenarnya banyak sekali manfaat dari smoothies yang berguna bagi tubuh kita. Kalian bisa menkombinasikan sayuran lain,tergantung selera yang kalian suka. Kalau Anda kesulitan dalam membuat smoothies sehat sawi ini. Berikut kami tampilkan resepnya:

Bahan:

    400 Gram sawi hijau
    300 Gram mentimun
    2 Sendok makan air jeruk nipis

Cara Membuat Smoothies Sawi

  • Langkah dalam membuat smoothies ini cukup mudah yaitu anda terlebih dahulu harus mencuci bahan mentah yang sudah disiapkan
  • Kemudian siapkan juga juice extractor
  • Kemudian bahan yang sudah disiapkan dipotong menjadi beberapa potongan kecil untuk selanjutnya dimasukkan ke dalam mesin tersebut
  • Haluskan hingga sari dari bahan itu keluar
  • Setelah keluar Anda juga bisa memberikan tambahan perasan air jeruk nipis dan sedikit gula
  • Smoothies sawi pun siap disajikan
Demikianlah informasi mengenai Resep Smoothies Sawi yang Gampang dan Sehat. Cukup mudah dan kami yakin Anda semua bisa membuatnya. Resep tersebut tidak hanya untuk inspirasi Anda dalam membuat minuman yang sehat namun bisa juga menjadi peluang bisnis yang sangat menggiurkan. Simak terus informasi mengenai resep terbaru di Resep Masakan Gampang untuk resep masakan lain yang tentunya sehat dan mudah.